Jumat, 12 Juli 2013

FESTIVAL DAMAR KURUNG DAN LAMPION NUSANTARA 2013

Masmundari tokoh fenomenal pelukis Damar Kurung yang tersohor pada masanya. Nama Masmundari Sangat melekat dengan Damar Kurung. Aktivitas yang diyakininya sejak muda hingga akhir hayatnya, sebagai penerus kreasi leluhurnya: menggambar damar kurung. Pada sosoknya, merentang usia tradisi seni berumur ratusan tahun yang nyaris punah., tetap diyakini dan dihidupi. Masmundari melukis keempat sisi damar kurung dengan pelbagai kisah yang direkamnya. Memasang damar kurung selama masa puasa menjadi tradisi masyarakat di kawasan Tlogo Pojok Gresik.